Mendapatkan banyak traffik itu bagus. Artinya blog memiliki banyak pembaca dan botcrawler-friedly (mudah masuk SERP). Untuk memastikan kuantitas pengunjung blog pada suatu waktu, ada namanya “Visitor Counter” atau penghitung pengunjung.
BlogPonsel.net, platform blogging gratis buatan Anak Negeri Indonesia ini memiliki visitor counter bawaan yang sering anda lihat di halaman kilasan blog. Misal seperti punya saya:
- Judul chart terdapat garis besar chart diikuti bulan.
- Chart bar batang chart yang berwarna biru, menunjukan banyak pengunjung.
- X-axis atau angka yang berada di bawah merujuk ke tanggal.
- Y-axis atau angka yang berada di kiri merujuk ke banyak pengunjung.
Let’s say, pada gambar di X-axis adalah 1 dan chart bar mendekati angka 90, artinya pada hari tersebut (tanggal 1) saya memiliki penyunjung yang mendekati 90 orang. Untuk statistik lebih dari viewer 7 hari terakhir, anda bisa lihat di halaman Statistik Trafik.
Bila anda perhatikan gambar itu, gambar tersebut bersumber dari link ini:
http://mini.blogponsel.net/id_statistic.jpg
ket:
http://mini.blogponsel.net
adalah alamat blog dari blogponsel.net. Anda bisa ganti ini dengan blog milik anda, misal: http://official.blogponsel.net/id_statistic.jpg, atau yang sudak parkir domain: http://shinadera.org/id_statistic.jpg./id_statistic.jpg
adalah lokasi gambar statistik. Ini memiliki multi-bahasa yang di-determinasi dari dua huruf depan:id
untuk Bahasa Indonesia, danen
untuk English. Misal: http://mini.blogponsel.net/en_statistic.jpg
Sampai di sini, saya asumsi anda bisa mencari tahu seberapa banyak pengunjung dari suatu blog yang menggunkan BlogPonsel.net. Saya harap kalian tidak mudah percaya omongan dari orang-orang yang mengaku punya banyak traffik, padahal tidak.
Memasang gambar statistik
Kembali ke topik utama perihal “Cara memasang gambar statistik di navigasi blog”, caranya sangat mudah. Bila anda tahu dasar atau sedikit tentang HTML, mungkin anda langsung -ngeklik-.
Yang anda harus lakukan adalah memasang blog kode html tag ini di blog anda:
<a href="/id_statistic.jpg">
<img src="/id_statistic.jpg" alt="statistic">
</a>
Anda bisa pasang di Navigasi (TEREKOMENDASI) atau Template blog. Pemberitahuan: pada anchor tag dan img tag, saya hanya mencantumkan /id_statistic.jpg
tanpa alamat blog, hal ini dinamakan relativ path dan dianggap singkat bila dibandingkan dengan http://mini.blogponsel.net/id_statistic.jpg
.
Untuk variasi, anda bisa tambahkan class, jadi bisa dipergaya menggunakan CSS seperti kode berikut:
<a id="viewer-img" href="/id_statistic.jpg">
<img src="/id_statistic.jpg" alt="statistic">
</a>
dan CSS-nya sebagai berikut:
#viewer-img {
border: 2px dotted #000;
display: block;
padding: 0;
margin: 0;
}
hasil:
Begitulah. Mudah? Setelah anda baca ini, saya harapkan anda bisa langsung pasang sendiri di blog anda. Bila terdapat masalah atau sesuatu yang belum mengerti, silahkan tinggalkan komentar!
Andro
pada #Subur17
pada #Lagunya Asyik Dan Enak
pada #BIJI ONTA
pada #Aditya Dafit
pada #khoerul mustofa
pada #fiyan nasruddin
pada #ALPHRA87
pada #Rifal Kurnia
pada #